Archive for ‘Payment Processor’

5 Oktober 2010

Cara Daftar di Liberty Reserve

Meskipun anda tidak bisa daftar di e-gold.com tenang saja anda masih bisa memanfatkan Liberty Reserve sabagai pengganti e-gold.

Liberty Reserve adalah mata uang elektoronik yang terdaftar resmi dan bisa diterima di seluruh dunia dan bisa ditukar dalam bentuk mata uang apapun juga termasuk Rupiah, Dollar, Euro dll

Untuk cara mendaftar di Liberty Reserve mudah, ikuti tautan berikut.

1. Buka situs Buka situs Liberty Reserve dengan klik pada taut berikut ini:
http://www.libertyreserve.com

Setelah muncul halaman situsnya kemudian klik pada menu “Create Account,” seperti contoh di bawah.

2. Ada dua tahap proses pendaftaran, pertama kali akan diminta mengisi data-data yang berkenaan dengan keamanan akses untuk akun Anda. setelah anda klik create account. Isikan data2 Nama depan, Nama belakang dan Alamat email anda (diisi 2 X utk konfirmasi).

3. Isikan password utk account anda (2X) – gunakan password yg unik supaya jangan mudah ditebak orang lain. Password panjangnya harus minimal 6 karakter dan harus kombinasi huruf dan angka.

* Pilih Security Question atau pertanyaan rahasia – digunakan LR utk konfirmasi kebenaran pemilik account.
* Isikan Jawaban utk Pertanyaan Rahasia tersebut.
* Isikan Personal Welcome Message – ucapan selamat datang ketika kita login ke dalam account Liberty, gunanya utk memastikan bahwa kita sdh masuk dalam web Liberty yg asli.
* Isikan Angka-angka (turing number) yang terlihat dalam kotak ke dalam kolom dibawahnya.
* Lalu klik tombol Agree.

4. Setelah anda klik agree. anda akan dapat informasi seperti gambar dibawah.

berupa konfirmasi bahwa Anda sudah mengajukan pembuatan akun di Liberty Reserve, simpan baik-baik keterangan yang diberikan, catat pada kertas atau print halaman konfirmasi ini, jangan simpan di dalam harddisk komputer Anda, sebab kemungkinan data-data Anda dicuri masih ada. Tetapi ingat bahwa akun Anda ini belum diaktifkan, untuk mengaktifkannya harus dengan melakukan Login ke dalam akun baru Anda tersebut dengan memasukkan Nomor rekening akun Liberty Reserve yang dikirim ke alamat e-mail Anda.

5. Selamat anda telah terdafatar.

untuk login silahkan masuk di :    https://www.libertyreserve.com

18 September 2010

Paypal

Paypal adalah payment proccesor yang ada di internet dan yang terbanyak di gunakan di internet saat ini karena di claim merupakan payment proccesor paling aman saat ini. paypal dapat di gunakan dalam berbagai transaksi seperti untuk bisnis online, jual beli barang, membeli software, membayar keangotaan situs dan lain lain. paypal juga dapat mengatasi kekurangan pengiriman tradisional seperti dengan cek, karena paypal jauh lebih cepat dari pada cek atau money order. Nah bagi anda yang gemar bisnis online luar negeri maupun yang suka belanja di internet maka paypal adalah suatu kewajiban bagi anda. Bagi yang tidak punya kartu kredit tidak perlu takut untuk membuka account paypal karena tanpa menggunakan kartu kreditpun anda masih dapat mempunyai account paypal yang verified.

Terus bagaimana cara membuka account paypal??

caranya sangat mudah, ikuti langkah langkah di bawah ini:

Sebelum mulai mendaftar, siapkan data-data anda untuk membuat account PayPal seperti Email, Nama, Alamat, Telp, Nomor kartu kredit  (Pastikan Nama, Alamat, Telp yang akan anda isi untuk pendaftaran sama dengan data pada kartu kredit anda) (jika punya) jika tidak punya kartu kredit juga gak apa-apa bisa di atasi nanti, setelah semua siap lakukan langkah berikut ini:

Masuk ke situs PAYPAL

Klik SignUp untuk mendaftar

Selanjutnya ada pilihan negara, karena anda di Indonesia pilih Indonesia. Lalu pilih tipe account yang anda inginkan, untuk pendaftar baru di Indonesia disarankan memilih yang personal account dahulu, anda dapat Upgrade kemudian ke tipe Premiere account atau Business account dengan mudah dan gratis sesuai kebutuhan. Setelah itu tekan Continue

Selanjutnya masukan informasi anda seperti Nama, Alamat, Telp, Email (Pastikan Nama, Alamat, Telp yang anda isi untuk pendaftaran sama dengan data kartu kredit anda)

Untuk mata uang biarkan tetap U.S. Dollars karena Rupiah belum ada

Contoh penulisan nomor Telepon yang benar : 03170000100 atau 031-70000100 atau 62-31-70000100
Contoh penulisan nomor Mobile phone yang benar : 0856789000

Email yang anda masukan akan menjadi username PayPal anda untuk login atau bertransaksi menggunakan PayPal kemudian.

Isi Password anda dengan kombinasi huruf dan angka, minimal 8 karakter, gunakan password yang berbeda dengan password yang biasa anda gunakan

Pada Password Recovery pilih dan isikan 2 pertanyaan dan jawaban pribadi untuk mendapatkan password anda kembali jika suatu saat anda lupa password

Baca lagi User Agreement dan Privacy Policy jika diperlukan, lalu beri tanda centang pada Yes, dan ketikan kode pengaman yang berwarna kuning pada kolom yang tersedia tanpa spasi.

Periksa lagi dan pastikan Nama, Alamat, Telp yang anda isi sesuai dengan data kartu kredit anda, jika sudah yakin tekan Sign Up

Dibagian selanjutnya diinstruksikan untuk memasukan Nomor kartu kredit anda yang akan digunakan untuk memasukan dana ke account PayPal anda (tidak wajib sekarang),

Jika sudah klik Add Card.

Jika anda tidak ingin memasukan data kartu kredit anda sekarang klik Cancel, anda dapat memasukan data kartu kredit anda kemudian setelah login di halaman My Account

Anda akan menerima email konfirmasi bahwa anda telah mendaftar dan untuk mengaktifkan account PayPal, buka email dari PayPal tersebut dan klik link konfirmasi yang terdapat didalamnya untuk konfirmasi bahwa anda adalah pemilik email tersebut

Setelah itu anda akan dibawa kembali ke situs PayPal lagi dan masukan password anda lagi (anda harus memasukan password anda setiap ke situs PayPal) lalu ikuti langkah selanjutnya, setelah itu anda akan masuk ke halaman My Account

Jika anda sudah memasukan data kartu kredit di halaman My Account akan ada bacaan Expanded option (pilihan), baca dengan teliti instruksinya, anda di instruksikan untuk menekan tombol Get Number untuk menjadi Verified member PayPal (Kebenaran alamat anda sudah di cek oleh PayPal)

Pilihan 1 : Untuk mendaftar menjadi Verified member PayPal sekarang tekan tombol Get Number untuk mendapatkan 4 digit kode keamanan dari PayPal, yang akan dikirimkan kedalam statement bulanan kartu kredit anda selanjutnya, kartu kredit anda akan di charge $1.95 USD untuk keperluan ini. Tujuan mengirimkan kode keamanan PayPal ini adalah untuk memastikan bahwa alamat yang anda berikan adalah benar (bukan alamat fiksi belaka)
Jika anda sudah mendapatkan 4 digit kode keamanan tersebut dari statement bulanan kartu kredit anda, login dengan account PayPal anda, kemudian dihalaman My Account klik bagian Activate Account – Complete Expanded Use Enrollment, setelah anda memasukan 4 digit kode keamanan tersebut account paypal anda akan menjadi Verified member dan akan ditambahkan $1.95 USD kedalam account PayPal anda otomatis karena menjadi Verified member, jadi hitung-hitung gratis. Setelah anda mengklik tombolGet Number anda akan dibawa ke halaman My Account….

Pilihan 2 : Jika anda tidak ingin menjadi Verified member sekarang lewatkan bagian Expanded Version ini, klik bagian Activate Account lain waktu dihalaman My Account setelah login untuk mendaftar menjadi Verified member agar limit dana anda tidak dibatasi, setelah anda melewatkan bagian Expanded Version anda akan dibawa ke halaman My Account….

Selesai, selamat anda telah memiliki account PayPal!

Anda sudah dapat menggunakan account PayPal anda sekarang juga

Catatan :

Sekarang anda sudah mempunyai account PayPal Unverified account untuk melakukan pembayaran atau mengirim uang ke account PayPal lain dengan limit $100 USD (atau mungkin lebih pada beberapa account tergantung kartu kredit yang digunakan), serta dapat menerima uang dari account PayPal lain dengan limit terbatas. Untuk menghilangkan limit Account paypal anda harus menjadi Verified member (Kebenaran alamat anda sudah di cek oleh PayPal) dengan cara mengikuti Langkah No.6 diatas. Dengan Unverified PayPal anda belum bisa withdraw ke rekening bank atau kartu kredit anda. Untuk bisa withdraw menarik uang dari balance paypal, anda sudah harus menjadi verified member.

Nah bagaimana caranya agar account paypal anda dapat verified tanpa kartu kredit? dan bagaimana cara agar kita bisa mencairkan paypal kita ke rekening bank lokal? Silahkan Klik DI SINI untuk mengetahuinya . . .

18 September 2010

Verifikasi PayPal tanpa VCC dan Kartu Kredit

Cara Verifikasi PayPal sangat mudah
Anda sebagai pengguna PayPal, sekarang untuk verifikasi dan mencairkan uang anda melalui Bank lokal semakin mudah. Tanpa VCC (Virtual Credit Card) atau CC (Credit Card), hanya kirim scan dokumen lewat e-mail, selesai sudah…

Caranya:

  1. Scan KTP anda atau SIM
  2. Scan Sampul Buku Tabungan anda (yang ada nama, no. rekeningnya)

Langkah berikutnya:

Kirim 2 dokumen tersebut ke : webform@apac.paypal.com (kirim lewat akun email PayPal anda)

contoh:

Setelah itu tunggu saja balasan e-mail dari Paypal.

Setelah itu tunggu beberapa hari anda akan dapat e-mail yang memberitahukan bahwa Account Paypal anda sudah di verifikasi.

Seperti ini :

Sekarang… Account Paypal anda sudah verified.
Belum punya PayPal? daftar disini aja…

7 September 2010

Alertpay

Mendaftar Alertpay

Informasi tentang cara mendaftar Alertpay sebenarnya sudah cukup banyak tersedia di internet. Kamu tinggal ketikkan ‘cara mendaftar Alertpay’ atau ‘langkah-langkah mendaftar Alertpay’ di mesin pencari Google dan akan keluar hasil pencarian mengenai cara mendaftar Alertpay. Tinggal pilih saja mana yang mau dibuka.

Namun saya tetap ingin membuat tutorial tentang cara mendaftar Alertpay versi saya sendiri. Rasanya blog ini kurang lengkap jika nggak ada informasi tentang cara mendaftar Alertpay. Yang pasti, saya akan membuat tutorial cara mendaftar Alertpay ini sejelas mungkin. Untuk itu saya akan banyak menggunakan ‘screenshot’ untuk memudahkanmu mengikuti langkah-langkahnya. Bagi yang sudah akrab dengan internet, mungkin screenshot ini nggak terlalu bermanfaat. Namun saya juga tahu, banyak yang masih awam banget dengan internet dan memerlukan panduan yang jelas dan detil. Ok, saya mulai saja ya.

Salah satu syarat untuk menjalankan bisnis PTC adalah memiliki akun Alertpay. Hal ini karena sebagian besar PTC yang ada sekarang menggunakan Alertpay sebagai alat proses pembayaran, atau ‘payment processor.’ Melalui Alertpay ini, kamu bisa menerima pembayaran atau membeli sesuatu dari bisnis PTC yang sedang kamu ikuti. Misal membeli referral, tiket jackpot, mengupgrade keanggotaan. Lalu bagaimana cara mendaftar Alertpay?

Klik gambar Alertpay di bawah ini.

Lalu akan tampak tampilan seperti ini:

Klik Sign Up yang ada di sebelah kanan atas.
Lalu akan tampak tampilan seperti ini:

Pilih Indonesia untuk ‘Choose your country.’

Pilih Personal Starter untuk ‘Choose your account type.’

Klik NEXT yang ada di kanan bawah.
Akan ditampilkan halaman seperti screenshot di bawah ini:

Isikan kolom-kolom tersebut secara lengkap. Berikan informasi yang sebenarnya. Ini akan memudahkan kita sendiri nantinya. Sebagai acuan kamu bisa mengisikan informasi sesuai dengan kartu identitas pribadi misalnya KTP atau SIM.

Klik NEXT.
Akan ditampilkan halaman seperti screenshot di bawah ini:

Isikan data akunmu secara lengkap.
Email Address: isikan alamat email yang masih aktif. Alamat email ini akan digunakan untuk memvalidasi proses pendaftaran.

Re-enter Email Addres: masukkan alamat email-mu sekali lagi.

Password: Tentukan password-mu. Panjang password minimal 6 karakter.
Setiap kali kita akan masuk ke akun kita, kita harus mengisikan alamat email dan password ini. Jadi pastikan kamu mencatatnya atau mengingatnya dengan baik.

Transaction PIN: masukkan nomor PIN transaksi-mu. Setiap kali kamu melakukan transaksi, baik itu menarik uang, mengirim uang ataupun melakukan pembayaran. Catat dan simpan PINmu baik-baik.

Password Recovery
Security Question 1: Pilih pertanyaan pengaman pertama
Security Answer 1: Ketik jawabannya
Security question 2: Pilih pertanyaan pengaman yang kedua
Security Answer 2: Ketik lagi jawabannya

Pastikan kamu juga mencatat dan menyimpan data Security Question ini. Jika kamu lupa password, maka Security Question ini akan kamu perlukan supaya kamu bisa masuk akunmu kembali.

Third Party Information
Jika akun yang kamu buat ini adalah akun pribadi dan nggak ada pihak lain yang bisa memakainya baik itu perseorangan ataupun organisasi, Pilih No.

Word Verification
Ketikkan huruf atau angka yang ada dalam gambar pada kolom yang tersedia. Dalam contoh ini saya mengetikkan P6XE6Z.

User Agreement
Setelah semua data terisi lengkap jangan, centang kotak di sebelah kiri kalimat I Agree to AlertPay’s User Agreement.

Klik Register.
Kamu akan dibawa ke halaman seperti screenshot di bawah ini:

Dengan ini proses registrasi atau pendaftaran alertpay telah selesai. Selanjutnya kamu tinggal melakukan validasi pendaftaran

Buka email-mu dan coba periksa apakah ada email dari Alertpay di inboxmu. Jika nggak ada coba cek kotak spam. Kurang lebih emailnya akan terlihat seperti ini:

Klik link aktivasi agar email kamu tervalidasi.
Untuk memperjelas yang mana link aktivasi, maka link aktivasi dalam contoh di atas saya beri warna kuning. Setelah mengklik link ini, kamu akan dibawa ke situs Alertpay, tepatnya halaman login seperti terlihat pada screenshot di bawah ini:

Klik LOG IN untuk masuk dalam akun Alertpay kamu.
Akan terlihat tampilan seperti ini:

Klik ‘Continue to your account overview’
Akan terlihat tampilan seperti di bawah ini:

Di sini akan terlihat bahwa akun kamu sudah aktif tapi belum terverifikasi. Dengan status ini maka kamu hanya bisa menerima pembayaran dari PTCmu tapi nggak bisa menarik uang dari Alertpay. Kamu juga nggak bisa melakukan pembayaran. Kamu juga nggak bisa melakukan deposit di akun Alertpay. Pokoknya banyak deh yang nggak bisa. Intinya, kamu nggak bisa menikmati fasilitas dari Alertpay secara maksimal. Rugikan? Jadi langkah penting dalam tutorial cara mendaftar Alertpay ini adalah melakukan verifikasi akun.

Klik link verifikasi (perhatikan link yang disorot kuning di atas).
Akan terlihat tampilan seperti di bawah ini:

Klik UPLOAD NOW.
Akan tampak tampilan seperti di bawah ini:

Pilih Photo ID dan Klik NEXT.
Penting! Dokumen yang diupload harus utuh. Nggak boleh ada sisi atau sudut yang terpotong atau nggak terlihat.
Jika keterangan masa berlaku ID berada di bagian sebaliknya, maka kamu juga harus mengupload bagian yang ada keterangan masa berlaku ini.

Setelah kamu klik NEXT maka akan muncul halaman seperti ini:

Pilih State ID atau Country ID

Pilih ‘Browse your computer for the file….’ dan cari file photo ID yang akan kamu upload di komputermu. Setelah itu klik NEXT. Tunggu beberapa saat dan akan muncul tampilan seperti ini:

Karena ini sifatnya hanya contoh, hanya tutorial dan nggak beneran 🙂 jadi nggak ada dokumen yang dipreview di sini. Tapi jika kamu mengikuti langkahnya dengan benar maka Photo ID kamu akan dipreview di tempat seperti yang saya gambarkan di atas.

Klik FINISH.
Akan muncul tampilan seperti di bawah ini:

Agar akunmu terverifikasi, masih ada satu dokumen lagi yang harus kamu upload yaitu Bukti Alamat.

Klik (Become Verified), akan muncul tampilan seperti di bawah ini:

Klik UPLOAD NOW.
Akan terlihat tampilan seperti di bawah ini:

Pilih Proof of Address, kemudian klik NEXT.
Akan terlihat tampilan seperti di bawah ini:

Perlu kamu ketahui bahwa yang harus kamu upload adalah dokumen 3 bulan terakhir. Ada beberapa macam dokumen bukti alamat yang bisa kamu upload, misalnya tagihan listrik, tagihan telpon, bukti pembayaran kartu kredit atau surat pernyataan dari bank. Yang terpenting adalah: dokumen tersebut adalah dokumen 3 bulan terakhir, terdapat nama dan alamat kamu di dokumen tersebut. Nama dan alamat ini harus sama dengan yang tertera di Photo ID atau KTP. Dalam contoh ini saya memakai tagihan rekening listrik.

Pilih Utility Bill

Pilih ‘Browse your computer for the file that contains…’ dan cari dokumen bukti alamat yang akan kamu upload di komputermu. Setelah itu klik NEXT. Tunggu beberapa saat dan akan muncul tampilan seperti ini:

Sekali lagi karena ini sifatnya cuma contoh, hanya tutorial dan nggak beneran 🙂 jadi nggak ada dokumen yang dipreview di sini. Tapi jika kamu mengikuti langkahnya dengan benar maka Photo ID kamu akan dipreview di tempat seperti yang saya gambarkan di atas.

Klik FINISH.
Setelah itu akan muncul tampilan seperti screenshot di bawah ini:

Dengan demikian kamu telah meng-upload dokumen-dokumen yang diperlukan untuk mem-verifikasi akun Alertpay kamu. Proses verifikasi ini memakan waktu kurang lebih selama 10 hari kerja.

Setelah akunmu terverifikasi, Alertpay akan memberikan pemberitahuan melalui email.

Nah bagaimana caranya agar account Alertpay anda dapat verified tanpa kartu kredit atau upload dokumen?

Karena sekarang verifikasi Alertpay bisa menggunakan Nomor HandPhone Silahkan Klik DI SINI untuk mengetahuinya . . .

18 Agustus 2010

Verifikasi Alertpay dengan nomor Handphone

Bagi anda yang berkecimpung di dunia bisnis online, pasti tidak asing dengan yang namanya PayPal. Tapi tahukan anda, selain PayPal ada juga pihak yang menawarkan jasa transfer uang antar negara. Dia adalah AlertPay .

Apa beda PayPal dan AlertPay ? Saya tidak tahu jelas, tapi yang pasti, verifikasi AlertPay lebih mudah bagi saya. Kenapa? karena verifikasi AlertPay ada 2 metode, yaitu menggunakan kartu kredit / credit card dan verifikasi menggunakan handphone. Saya lebih memilih verifikasi AlertPay lewat handphone, karena saya tidak punya kartu kredit.

Sedangkan untuk PayPal, verifikasinya harus menggunakan kartu kredit. Atau kalo tidak menggunakan kartu kredit, harus mengirim fax berupa biodata dan surat dari bank bahwa kita adalah pemilik resmi dari rekening yang didaftarkan di PayPal, Pasti ribet bagi yang belum terbiasa…

Kini verifikasi Alertpay bisa menggunakan Kartu Kredit atau Nomor HandPhone dan buat anda yang ingin verifikasi Alert pay dengan Nomor HP, ini langkahnya :

1. Login ke www.alertpay.com
2. Setelah ada pemberitahuan klik Continue
3. Klik Become Verified

4. Klik lagi Become Verified

5. Pilih Phone Validation (Harus No. HP), klik Next

6. Pilih No HP. klik Next, selanjutnya klik Send Validation Code

7. Masukan Kode Verifikasi, Klik Submit

8. Selesai, akun anda telah terverifikasi / “Verified